Alivany Atlit Muda FPTI Asal Sulsel Raih Perak di Kelas Boulder

FPTI Pinrang

InsanNews Pinrang  – Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Sulawesi Selatan National Climbing Competion “Lasinrang Cup 2019” sudah memasuki hari ke 2,Sabtu (30/03/19)

Pertandingan FPTI yang digelar di Gelanggang Olahraga Cora desa padaelo kecamatan mattiro bulu Kabupaten Pinrang, dikelas Boulder perorangan putri dan perorangan putra FPTI telah selesai digelar Tuan Rumah Sulsel meraih medali perak di kelas perorangan putri.

Sekertaris provinsi fpti sulsel Ahmad Lubis mengatakan Alhamdulillah atlit sulsel binaan fpti makassar  alivanny berhasil memperlihatkan prestasi yg gemilang dengan medali perak pada nomor boulder, hasil ini didapatkan berkat kerja keras vany dalam berlatih, hal ini juga didiperkuat dengan dukungan dari keluarganya dan pelatih.

Lanjut dia Pada kejurnas solo tahun 2018 bersama suryani dan syamsinar mewakili sulsel juga berhasil menembus peringkat 4 pada kategori speed wr beregu, demikian pula pada kejurnas Kapolda sumut awal tahun 2019 dimedan juga menyumbangkan medali untuk fpti makassar dan sulsel.

“Vany merupakan atlit muda sulsel yg memiliki talenta yg kuat , ld popnas tahun 2017 sudah berhasil,menyumbangkan perak untuk sulsel pada kategori speed, dari tahun ke tahun memperlihatkan progress bagus,dan beberapa,kejuaraan nasional yg dia ikuti sudah menghasilkan prestasi yg membanggakan”papar ahmad

“Inshaa Allah kami optimis pada prapon 2019 atlit atlit sulsel mampu mendapatkan tiket ke pon 2020 dipapua”tutupnya

Sementara itu Ketua panitia acara FPTI Rakhmatullah yang akrab disapa Pak Guru mengatakan Kegiatan ini berjalan lancar sampai hari kedua, semoga lancar sampai hari penutupan.

Kami Juga ucapkan selamat kepada atlit FPTI yang meraih juara, terkhusus kepada alivany atlit sulsel yang berhasil meraih medali perak , selamat dan tingkatkan terus prestasinya agar menjadi juara nantinya di PON Papua”ungkap pak guru.

Berikut hasil lengkap kelas Boulder perorangan putri dan perorangan putra FPTI

Boulder Perorangan Putri : Nadya Virgita FPTI Bali Meraih Medali Emas,Alivany Ver Khadijah Atlet Tuan Rumah Sulsel Eiger Climbing Club meraih medali Perak, dan Reky Picalia FPTI Kalimantan Timur meraih Medali Perunggu.

Boulder Perorangan Putra : Jamal Al Hadad FPTI Balikpapan Kalimantan Timur berhasil meraih medali emas, Akbar huda Wardana FPTI jatim Meraih Medali Perak,dan M.Salim FPTI Jatim Meraih Medali Perunggu.