Insannews.id Parepare, – Pemerintah Kota Parepare menunjukkan keseriusannya dalam meningkatkan kinerja dan kedisiplinan aparatur sipil negara (ASN) serta tenaga honorer dengan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di awal tahun kerja,(16/01/25).
Sidak ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Parepare, Muhammad Husni Syam, bersama jajaran terkait. Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah strategis dalam menegakkan disiplin kerja dan meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kota Parepare.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Adriani Idrus, menjelaskan bahwa sidak tersebut tidak hanya fokus pada kehadiran pegawai, tetapi juga sebagai bentuk evaluasi terhadap kedisiplinan tenaga honorer, khususnya yang telah dinyatakan lulus seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
“Kami ingin memastikan bahwa seluruh pegawai, baik ASN maupun honorer, memulai tahun ini dengan semangat dan kedisiplinan tinggi agar mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Adriani Idrus.
Selain kedisiplinan pegawai, tim sidak juga memeriksa kebersihan lingkungan kantor dan kondisi fasilitas penunjang pelayanan. Sejumlah OPD yang dikunjungi antara lain Dinas Komunikasi dan Informatika, Inspektorat Daerah, dan Badan Keuangan Daerah.
Langkah ini dinilai sebagai bentuk nyata komitmen Pemerintah Kota Parepare dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, profesional, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Dengan kegiatan ini, Pemkot Parepare berharap seluruh ASN dan tenaga honorer dapat terus menjaga etos kerja, meningkatkan kedisiplinan, dan berkontribusi aktif dalam pembangunan daerah yang berorientasi pada pelayanan publik yang prima(*/)